Bangun Karakter Mahasiswa melalui MOM FEB
- Di Publikasikan Pada: 02 Oct 2023
- Oleh: Admin
Masa orientasi mahasiswa fakultas ekonomi dan bisnis universitas muhammadiyah surabaya merupakan kegiatan yang diadakan oleh fakultas untuk pengenalan awal terhadap lingkungan fakultas, Sabtu(23/09). Kegiatan MOM fakultas ini dilaksanakan selama 2 hari yakni hari Sabtu dan Minggu, bertempat di Gedung A lantai 5 pukul 07.30-15.00 WIB dengan tema kegiatan "Young ' Adaptive' Entrepreneurs with an innovative & creative mindset in industry 4.0".
Bentuk kegiatan dari MOM Fakultas sendiri merupakan bentuk dari orientasi mahasiswa, pemberian materi pendukung perkuliahan dan memperkenalkan serta melatih mahasiswa baru dalam pembuatan ide bisnis model canvas (BMC). Penyelenggara kegiatan ini dari mahasiswa FEB yang terdiri dari BEM, DPM, dan HIMA prodi manajemen dan akuntansi. Tujuan diadakannya MOM FEB sendiri adalah perkenalan fakultas, memberikan kesan yang positif terhadap lingkungan pendidikan barunya, menciptakan mahasiswa FEB yang berinovasi dalam lingkup ekonomi dan sejarah.
Kegiatan MOM yang diadakan selama 2 hari tersebut dibuka oleh Dekan FEB Dr. Mochamad Mochklas, S.Si., MM dengan memberikan sambutan selamat datang kepada mahasiswa baru fakultas ekonomi dan bisnis. disambung dengan pemaparan materi dari Dr. Drs. Moh. Sulton Amien, M.M. Hari kedua sendiri berlansung dengan pengisian materi dari Kaprodi dan sekprodi masing-masing, yang kemudian dilanjut penutupan dari Wadek 1 Budi Wahyu Mahardhika, SE, ST, MM sekaligus menutup acara MOM FEB tahun 2023.