Rapat Offline Perdana Setelah Pandemi di FEB UM Surabaya

  • Di Publikasikan Pada: 24 Aug 2022
  • Oleh: Admin

research

Fakultas Ekonomi dan Bisnis UM Surabaya menyelenggarakan kegiatan rutin setiap tahun yakni agenda sosialisasi jadwal mata kuliah dan monev dosen, Selasa (23/08). Acara tersebut dilakukan di ruang 501, gedung At-Tauhid lt.5, dan diikuti sebanyak 46 dosen FEB UMSurabaya. Dalam rapat tersebut, membahas mengenai jadwal mata kuliah semester gasal 2022/2023 dan evaluasi monev dosen.

Acara dibuka langsung oleh sambutan dari Dr. Mochamad Mokhlas, S.Si.,MM selaku Dekan Fakultas ekonomi,  dalam pemaparannya beliau sangat mendukung penuh kegiatan dalam ranah pendidikan pada fakultas demi mencetak generasi mahasiswa, serta mendukung kegiatan dari dosen fakultas ekonomi dan bisnis UM Surabaya. Antusias dari para dosen mengenai sistem pengajaran saat ini menjadi offline membuat semangat dalam pembelajaran kepada mahasiswa.

hasil dari sosialisasi jadwal mata kuliah dan monev dosen, terdapat dua poin yang dapat disimpulkan yakni untuk proses pembelajaran kedepannya terdapat peningkatan SDM dosen untuk target akreditasi unggul fakultas ekonomi dan bisnis di tahun 2024 dan jadwal kuliah semester genap.